




Jakarta, 16 Juli 2025 — Sebagai bentuk komitmen terhadap pengembangan sumber daya manusia Indonesia serta peran aktif dalam membangun industri otomotif nasional, RMA Indonesia, selaku Agen Pemegang Merek (APM) resmi Ford di Indonesia, resmi meluncurkan program tanggung jawab sosial perusahaan (Corporate Social Responsibility/CSR) bertajuk Technical and Vocational Education and Training (TVET) – Ford Class
Program ini menggandeng brand Ford dan berfokus pada penguatan pendidikan vokasi di bidang Teknik Kendaraan Ringan (TKR) serta pemberian kesempatan magang inklusif secara gratis bagi siswa-siswi SMK. Inisiatif ini merupakan langkah nyata RMA Indonesia dalam menjawab tantangan dunia kerja yang menuntut keterampilan teknis, kesiapan industri, dan
kualitas sumber daya manusia sejak dini.
Kolaborasi Perdana dengan SMKN 35 Jakarta
Sebagai proyek percontohan (pilot project), Ford Class pertama dilaksanakan bersama SMKN 35 Jakarta Barat, dengan seremoni simbolis peluncuran pada 16 Juli 2025. Selama dua bulan ke depan, 22 siswa/siswi terpilih dan 3 guru pendamping akan mengikuti pelatihan intensif sebanyak dua kali dalam seminggu.
Materi yang diberikan mencakup:
- Pengantar teknologi dan fitur kendaraan Ford,
- Praktik langsung menggunakan unit Next-Gen Ford Everest Titanium dan Next-Gen Ford Ranger Raptor, serta
- Pembekalan seputar industri otomotif dari para profesional RMA Indonesia dan jaringan dealer Ford.
Empat siswa terbaik dan tiga guru terpilih dari program ini akan mendapatkan kesempatan magang eksklusif di dealer resmi Ford, sebagai jalan masuk langsung ke dunia kerja profesional.
Pendidikan Inklusif, Kesempatan Setara
TVET Ford Class bukan hanya sekadar pelatihan teknis, melainkan bentuk nyata kepedulian RMA Indonesia terhadap masa depan generasi muda Indonesia. Salah satu nilai utama dari program ini adalah inklusivitas: program ini terbuka tidak hanya untuk siswa laki-laki, tetapi juga memberi kesempatan yang sama kepada siswa perempuan untuk terlibat aktif dalam dunia otomotif.
“RMA Indonesia percaya bahwa pendidikan adalah fondasi utama dalam membangun masa depan industri otomotif Indonesia,” ujar Toto Suharto, Country
Manager RMA Indonesia. “Melalui TVET Ford Class, kami ingin memberikan kontribusi nyata dengan menghadirkan pelatihan yang relevan dan akses industri
bagi generasi muda, tanpa memandang latar belakang mereka. Kami juga ingin mendorong lebih banyak keterlibatan siswa perempuan agar dunia otomotif
menjadi lebih inklusif dan setara.” Tambahnya
Fokus di Jakarta dan Surabaya: Lokasi Strategis Penuh Potensi
Pemilihan Jakarta dan Surabaya sebagai lokasi awal pelaksanaan program didasarkan pada pertimbangan strategis.
- Jakarta memiliki dua dealer aktif (Mampang dan Tomang) yang siap mendukung praktik magang.
- Surabaya, yang akan menjadi lokasi berikutnya, memiliki jangkauan strategis ke wilayah timur Indonesia, termasuk Bali.
Kedua kota ini juga memiliki konsentrasi sekolah kejuruan yang tinggi dan populasi usia produktif yang besar, menjadikannya ideal sebagai pusat pengembangan SDM vokasi unggulan.
Membangun Ekosistem SDM untuk Masa Depan Industri
Program TVET Ford Class merupakan bagian dari roadmap strategis jangka panjang RMA Indonesia dalam membangun ekosistem SDM yang berkualitas dan sesuai dengan kebutuhan industri untuk mendukung ekspansi kegiatan bisnis dan operasional Ford di Indonesia.
Melalui kombinasi pelatihan teknis, praktik langsung, dan magang industri, RMA Indonesia berharap dapat menciptakan generasi mekanik dan profesional otomotif yang tangguh, kompeten, dan mampu bersaing di tingkat nasional maupun internasional.
Untuk informasi lebih lanjut mengenai program TVET (Technical and Vocational Education and Training) Ford Class serta kegiatan dan inisiatif lainnya dari Ford RMA Indonesia, silakan kunjungi situs resmi kami di www.ford.co.id, akun Instagram di @ford.id_official, dan laman LinkedIn kami di RMA Indonesia.
###
Tentang RMA Indonesia
RMA Indonesia mulai melayani pelanggan di Indonesia sejak 2008 melalui anak perusahaannya PT Mitra Bisnis. Bisnis RMA di Indonesia termasuk Agen Pemegang Merek (APM) Ford dan Mahindra. RMA Indonesia adalah bagian dari RMA Group yang berpusat di Bangkok, Thailand, beroperasi di 14 negara dan mempekerjakan lebih dari 8.000 pegawai secara global. Dengan pengalaman lebih dari 35 tahun, RMA Group telah menjadi mitra terpercaya bagi merek-merek otomotif, alat berat, servis dan makanan di Asia Tenggara dan sekitarnya.
Kontak Media:
RMA Indonesia
Lidya Tamara
Media & Public Relations Manager
Lidya.Tamara@rmagroup.net